OSIS

Detail Kegiatan

Upacara Pelantikan OSIS SMA Negeri 1 Cepiring Periode 2021-2022

Senin, 21 April 2025 10:48 WIB
0 |   -

       SMAN 1 Cepiring melaksanakan pelantikan OSIS dan MPK pada hari Jumat tanggal 26 November 2021 pukul 13.00 WIB secara offline dan online berpusat di gedung olah raga SMAN 1 Cepiring. Pelantikan dihadiri oleh wakil kepala sekolah, Pembina dan pengurus OSIS periode 2020/2021 serta Pembina dan pengurus OSIS  periode 2021/2022 yang akan dilantik. Upacara pelantikan secara offline dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku. 

     Pelantikan OSIS di hadiri oleh Bpk.Edi Sutrisno selaku waka kurikulum,Bpk.Khusnin selaku waka kesiswaan serta pembina OSIS Miss.Eka Setyani dan Bpk.Nurudin. Sedangkan tenaga pendidik dan kependidikan serta siswa-siswi lainnya mengikuti secara live di Instagram (@osem_sman1cepiring). 

Ada pun susunan acara sebagai berikut:
1.Pengurus Osis yang akan dilantik memasuki lapangan upacara.
2.Pengambilan janji jabatan pengurus Osis dan Prakata Pelantikan.
3.Bendera merah putih dan panji Osis mengambil tempat di iringi lagu Indonesia raya.
4.Pembacaan Surat Keputusan Kepala SMA N 1 Cepiring Tentang Susunan Pengurus MPK & OSIS SMA N 1 Cepiring Masa Bhakti 2021/2022.
5.Penciuman bendera merah putih oleh setiap pengurus Osis.
6.Bendera merah putih kembali ketempat
7.Amanat pembina Upacara.
8.Penyerahan Panji Osis dari Pengurus lama kepengurus baru.
9.Penandatangan Berita Acara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pengurus Osis.
10.Pembacaan Doa.

     Dengan pengurus baru yang kebanyakan adalah siswa yang lebih muda diharapkankan bisa membawa organisasi ini menjadi lebih baik.  “Pelantikan Organisasi Siswa Intra Sekolah ( OSIS )”Masa Bhakti 2021/2022 bertujuan untuk mewujudkan para anggota saling menghargai upaya pembentukan jiwa yang disiplin dan bertanggung jawab. Pengurus OSIS yang akan dilantik mempersiapkan diri di lapangan upacara (Gor). yang dilanjutkan dengan pengambilan janji jabatan pengurus OSIS dan prakata pelantikan. Setelah itu Bendera merah putih dan Panji OSIS mengambil tempat diiringi dengan lagu Indonesia raya dan penghormatan kepada bendera merah putih. Kemudian pembacaan surat keputusan Kepala SMA N 1 Cepiring Masa Bhakti 2021/2022 oleh Miss.eka setyani selaku pembina OSIS. dilanjut dengan penciuman bendera merah putih oleh setiap pengurus OSIS.
    
     Dalam sambutan Bpk.Edi sutrisno selaku waka kurikulum berpesan secara khusus kepada pengurus OSIS yang baru bahwa OSIS adalah organisasi yang diakui di satuan pendidikan dan tidak ada organisasi yang lain selain OSIS. Agar Pengurus OSIS mampu menjadi contoh teladan bagi peserta didik yang lain, mampu memanajemen waktu (sebagai siswa dan pengurus OSIS). Masa pandemi tidak menjadi penghalang untuk berkreativitas tetapi masa pandemi inilah tantangan untuk bisa aktif,kreatif,dan inovatif. Dalam kesempatannya tersebut Bpk.Edi Sutrisno membacakan naskah pelantikan (sumpah janji) yang berisi kesanggupan pengurus OSIS untuk melaksanakan tugasnya selama setahun kedepan dan di lanjutkan penandatanganan berita acara pelantikan kepada pengurus OSIS masa bhakti 2021/2022 dan serah terima jabatan dari pengurus OSIS masa Bhakti 2020/2021 yang di ketuai oleh Burhanis dan ketua umum terpilih masa bhakti 2021/2022, Risqullah Bhagaskhara.
     
      Dan tidak lupa Bpk.Edi Sutrisno menyampaikan ucapan Terima kasih kepada pengurus OSIS Masa Bhakti 2020/2021. beliau juga memberi ucapan selamat kepada pengurus OSIS Masa Bhakti 2021/2022.

* Selamat bertugas kepada pembina dan pengurus OSIS Masa Bhakti 2021/2022 dan semoga selalu sukses dalam menjalankan kegiatan apapun *

 

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini