BERITA

Detail Berita

PENGUATAN IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DI SMAN 1 CEPIRING

Senin, 14 Maret 2022 15:14 WIB
127 |   -

In-House Training adalah sebuah bentuk program pelatihan, dimana materi pelatihan, waktu serta tempat pelatihan ditentukan sesuai dengan permintaan peserta, dilakukan berdasar pemikiran bahwa sebagian kemampuan dalam meningkatkan kompetensi dan karier guru tidak harus dilakukan secara eksternal, namun dapat dilakukan secara internal oleh guru sebagai trainer yang memiliki kompetensi yang belum dimiliki oleh guru lain. Umumnya pelatihan dalam bentuk in-house ini dilaksanakan oleh Sekolah dalam rangka meningkatkan kualitas SDM di tempatnya.

 

Terkait hal tersebut, SMAN 1 Cepiring cukup serius melakukan penguatan dalam pengembangan dan peningkatan kualitas tenaga pendidiknya. Diawali dengan kegiatan Blended Learning beberapa pekan yang lalu yang berorientasi metode campuran dalam teknis pembelajaran. Tatap muka dan pembelajaran jauh dilaksanakan secara bersamaan.

 

Keseriusan kedua ditunjukkan pada pagi (Senin,14/3) ini dengan mendatangkan narasumber dari Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Jawa Tengah dan Pengawas Pembina SMA Disdikbud Jateng. Kedua narasumber akan secara bergantian mengisi materi dalam kegiatan yang diagendakan 2 kali pertemuan (14 dan 17 Maret 2022).

Dr. Erwin Roosilawati, M.Pd  sebagai narasumber pertama dari LPMP Jawa Tengah lebih menitikberatkan pada arah dari Kurikulum Merdeka. "Orientasi Holistik atau menyeluruh, Berbasis Kompetensi bukan konten atau materi tertentu, dan ketiga Kontekstual dan ppersonalisasi" terangnya menguraikan 3 arah yang dimaksud. Selain itu, ditandaskan pula bahwasanya dalam kurikulum merdeka ini, anak-anak (siswa) menjadi literate sedangkan guru hanya menjadi fasilitator. "Tidak seperti dulu, (guru) menerangkan semua isi materi sampai selesai sedangkan siswa cukup menjadi pendengar" pungkasnya di akhir pemaparan materi.

Untuk selanjutnya, agenda dilanjutkan Kamis (17/3) mendatang yang akan diisi oleh Drs. Wagiyo, S.Pd

Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan berbagai usaha telah dilakukan oleh pemerintah, usaha-usaha itu antara lain dengan menyempurnakan kurikulum, melengkapi sarana dan prasarana pendidikan serta meningkatkan kualitas tenaga pendidik.

Pengembangan kurikulum merupakan bagian yang essensial dalam proses pendidikan. Sasaran yang dicapai bukan semata-mata memproduksi bahan pelajaran melainkan lebih dititikberatkan pada peningkatan kualitas pendidikan. Pengembangan kurikulum merupakan suatu proses merencanakan dan menghasilkan suatu alat yang lebih baik dengan didasari hasil pengkajian terhadap kurikulum yang telah berlaku sehingga dapat memberi kondisi belajar mengajar lebih baik dan berkualitas. (dur/)


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini